Pemprov Jabar Siapkan Dana untuk Penanganan Covid-19 Sebanyak Rp10.8 Triliun

Pemprov Jabar Siapkan Dana untuk Penanganan Covid-19 Sebanyak Rp10.8 Triliun
Lihat Foto
WJtoday, Bandung - Pemerintah Provinsi (Pemrov) Jabar telah menyiapkan anggaran untuk penanganan Covid-19, untuk darurat kesehatan, pembatasan sosial berskala besar (PSBB), dan bantuan sosial (Bansos).

Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengungkapkan total gabungan dana dari Provinsi dan Kota/ Kabupaten adalah Rp10,8 Triliun.

"Rp 10,8 Triliun ini akan dipergunakan untuk membeli peralatan-peralatan darurat kesehatan dan Bantuan Sosial," ujar pria yang kerap disapa Emil pada video confrence di Gedung Pakuan, Jalan Cicendo No 1, Kota Bandung, Sabtu (2/5/2020).

Emil menyebutkan adanya kombinasi PSBB di Bodebek dan Bandung Raya, kemudian adanya larangan mudik, adanya pengetesan masal, membuat saat ini pasien positif Covid-19 semakin menurun.

"Alhamdulillah, oleh karena itu kami akan memulai koordinasi dan kita sudah siap untuk melaksanakan PSBB skala Provinsi pada 6 Mei mendatang," katanya.

Selain itu pihaknya juga menyampaikan telah melakukan protokol World Health Organization (WHO), yakni perluasan pemakaman bagi pasien Covid-19. Menurutnya jumlah yang dimakamkan di Jabar saat ini tidak ada peningkatan drastis. 

"Bahkan Kota Bandung sebagai sample pusat pandemi di Bandung Raya pemakaman tahun lalu dengan tahun sekarang hampir tidak ada bedanya. Artinya tidak ada potensi orang dimakamkan dengan gejala-gejala orang yang mirip covid, semua sama seperti tahun-tahun sebelumnya," jelasnya. ***