Mahasiswa Diajak untuk Mulai Berwirausaha dan Berkoperasi

Mahasiswa Diajak untuk Mulai Berwirausaha dan Berkoperasi
Lihat Foto

WJtoday, Jakarta - Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki mengajak mahasiswa untuk mulai membangun usaha dan berkoperasi. Menurutnya, wadah koperasi akan berpeluang besar untuk bisa mencetak generasi yang unggul dan mandiri di masa depan. 

Menteri Teten menjelaskan, koperasi menjadi simpul kekuatan bagi pelaku UMKM untuk bisa bersaing di pasar yang lebih luas. Dengan bersatu dalam wadah koperasi para pelaku UMKM khususnya dari kalangan mahasiswa akan bisa saling menguatkan.

"Koperasi itu penting sekali, kita optimistis koperasi bisa menjadi salah satu cara UMKM untuk scalling up. Sebab kalau mau naik kelas sendiri-sendiri itu susah sekali, sehingga koperasi jadi metode yang tepat untuk naik kelas dan maju bersama," kata Teten lewat keterangannya, Sabtu (17/9/2022). 

Dijelaskan bahwa meski koperasi menjadi salah satu jalan untuk meningkatkan kesejahteraan. Namun sayangnya belum banyak dilirik oleh masyarakat. 

Tingkat partisipasi penduduk Indonesia yang menjadi anggota koperasi baru sekitar 8,41 persen. Padahal rata-rata dunia sebesar 16,31 persen.

Di sisi lain tantangan koperasi adalah masih rendahnya produktivitas dan nilai tambah koperasi di Indonesia. Selain itu juga mutu dan SDM serta tata kelola koperasi masih perlu ditingkatkan. 

"Inilah yang menjadi PR kita, oleh sebab itu kita serius ingin membenahi koperasi agar lebih baik. Kita ingin koperasi mulai masuk ke sektor produktif dan inisiatif ini sudah kita lakukan," ucap Teten.***