Liga Inggris: MU Imbang, Tottenham dan Chelsea Menang

Liga Inggris: MU Imbang, Tottenham dan Chelsea Menang
Lihat Foto

WJtoday, Bandung - Manchester United mencapai rekor laga tandang saat memetik hasil imbang 1-1 di markas Southampton dalam pertandingan pekan kedua Liga Inggris di Stadion St. Mary's, Minggu (2/8/2021).

MU sempat tertinggal lebih dulu akibat gol bunuh diri Fred, beruntung jebolan akademi Mason Greenwood terus memperlihatkan kesuburannya demi menjaga tren nirkalah tandang Setan Merah.

Hasil imbang tersebut cukup bagi MU untuk mempertahankan rentetan nirkalah dalam 27 laga tandang beruntun, menyamai rekor Arsenal yang pernah melakukannya pada 5 April 2003 s.d. 25 September 2004, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.

MU gagal kembali ke puncak klasemen dan hanya menduduki peringkat keempat dengan koleksi empat poin, sedangkan Southampton (1) berada di urutan ke-13.

Pada laga lainnya, Nuno Espirito Santo membawa Tottenham Hotspur menang di markas mantan timnya Wolverhampton dengan skor 1-0 dalam laga pekan kedua Liga Inggris di Stadion Molineux, Minggu.

Kemenangan Tottenham kali ini disokong oleh eksekusi penalti Bamidele Alli di awal laga dan keunggulan itu mampu dipertahankan dalam pertandingan yang juga diwarnai penampilan perdana Harry Kane musim ini kendati tengah santer dikabarkan akan pergi.

Hasil itu membuat Tottenham mengumpulkan enam poin penuh dari dua pertandingan awal musim dan naik ke posisi ketiga klasemen, sedangkan Wolverhampton yang masih nirpoin menempati urutan ke-17. 

Pada laga lainnya, Arsenal tak mampu memaksimalkan posisi sebagai tuan rumah saat menjamu Chelsea di Stadion Emirates. The Gunner tunduk dari tamunya dengan skor 2-0.

Pemain baru The Blues, Romelu Lukaku membuka skor pertandingan saat laga berjalan 15 enit. Pasukan Thomas Tuchel menambah keunggulan mereka melalui sepakan keras Recce James dari dalam kotak penalti.

Kemenanga tersebut membuat Chelsea memimpin klasemen sementara dengan enam poin. Sedangkan Arsenal terposok di posisi ke-19, wilayah jurang degradasi.  ***

Klasemen Sementara