Komandan KKB Lesmin Waker di Tembak Mati, TNI-Polri Identifikasi Jenazah

Komandan KKB Lesmin Waker di Tembak Mati, TNI-Polri Identifikasi Jenazah
Lihat Foto

Wjtoday, Jakarta - Pasukan gabungan TNI-Polri sedang melakukan identifikasi Jenazah dan meminta keterangan saksi saksi di Tempat Kejadian Perkara (TKP), setelah berhasil menembak mati Komandan Pasukan Pintu Angin Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Lekagak Telenggen, Lesmin Waker, dalam perburuan di wilayah Wuloni, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua.

"Sementara baru olah TKP, mengidentifikasi untuk mengetahui keidentikan jenazah dengan sidik jari, mengambil (keterangan) saksi-saksi di wilayah Wuloni dan barang bukti di TKP," ujar Kasatgas Humas Operasi Nemangkawi Kombes Pol Iqbal Alqudusy, Jumat (14/5/2021).

Diketahui, Lesmin Waker, Komandan Pasukan Pintu Angin kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Lekagak Telenggen, merupakan salah satu yang tewas dalam kontak senjata dengan pasukan TNI- Polri di wilayah Kampung Wuloni, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua, Kamis (13/5/2021).

Berdasarkan informasi Lesmin adalah salah satu penembak Bharatu (Anumerta) I Komang Wira Natha yang gugur beberapa waktu lalu.


Selain Lesmin Waker, pasukan Satgas Nemangkawi juga menambak mati satu orang anggota KKB atau teroris Lekagak Talenggeng lainnya dalam kontak senjata itu. Saat ini, petugas masih melakukan identifikasi untuk mengetahui identitasnya.

Pasukan TNI-Polri turut mengamankan barang bukti satu helm militer, dokumen, sejumlah senjata tajam, panah, dan handphone yang berasa di dalam Honai diduga milik Lesmin Waker.

Pasukan TNI-Polri pun berhasil menguasai kamp KKB di Kampung Tagalowa, dan menemukan sejumlah barang bukti di antaranya tiga bendera bintang kejora, satu buku cetak menuju Papua baru, empat kapak,  tiga linggis, empat parang,  satu palu, 46 anak panah, dan satu busur.***