Jumlah WNI di Luar Negeri Positif Covid-19 Tercatat 69 Orang

Jumlah WNI di Luar Negeri Positif Covid-19 Tercatat 69 Orang
Lihat Foto
WJtoday.com - Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia mengumumkan per Selasa (24/3/2020), total terdapat 69 warga negara Indonesia (WNI) di luar negeri yang positif Covid-19. 

Pada Senin (23/3/2020), WNI yang positif Covid-19 di Singapura tercatat 20 orang dan saat ini naik menjadi 25 orang. Rinciannya, satu orang telah sembuh, 21 dalam kondisi stabil, dua dalam penanganan khusus, dan satu orang meninggal.

Jumlah WNI yang terjangkit virus di Taiwan, Australia, Arab Saudi, dan Belanda masing-masing dua orang dan seluruhnya dalam kondisi stabil. Di Malaysia, terdapat 12 WNI yang dinyatakan positif Covid-19, di mana seluruhnya dalam kondisi stabil.

Masing-masing satu WNI dideteksi positif terinfeksi virus mematikan tersebut di Macau dan Qatar. Mereka dalam kondisi stabil.


Di India, terdapat 10 WNI yang terjangkit Covid-19 dan kondisi mereka stabil. Tiga WNI lainnya dinyatakan positif di Spanyol, dengan kondisi yang juga dilaporkan stabil.

Ada pun sembilan WNI yang positif Covid-19 di Jepang seluruhnya telah dinyatakan sembuh.

Hingga berita ini diturunkan, lebih dari 382.600 orang di seluruh dunia positif coronavirus jenis baru. Dari jumlah tersebut, lebih dari 16.500 meninggal dan lebih dari 101.800 dinyatakan sembuh. ***