Film Horor 'Mumun' yang Diadaptasi dari Serial Legendaris 'Jadi Pocong', Tayang September Mendatang

Film Horor 'Mumun' yang Diadaptasi dari Serial Legendaris 'Jadi Pocong', Tayang September Mendatang
Lihat Foto

WJtoday, Jakarta - Sinetron yang pernah populer di tahun 2000-an akhirnya kembali diadaptasi menjadi film layar lebar.

Sinetron yang pernah populer di tahun 2000-an akhirnya kembali diadaptasi menjadi film layar lebar. Serial yang dikenal "Jadi Pocong" atau "Pocong Mumun" sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia.

Lebih dari 2 dekade, akhirnya pemeran utama dari sinetron tersebut kembali ke layar lebar. Eddies Adelia yang sukses memainkan karakter "Pocong Mumun" akan kembali memainkan perannya di layar lebar.

Film ini diproduksi oleh Rumah Produksi Dee Company yang baru saja merilis teaser poster film "Mumun" lewat akun Instagram @deecompany_official. Dipastikan film ini akan tayang September mendatang.

Disutradarai oleh Rizal Mantovani dengan produser Dheeraj Kalwani, "Mumun" hadir dalam bentuk film, tidak seperti yang dikenal sebelumnya. Mandra yang menjadi sosok penggali kuburan juga akan kembali di film tersebut.

Bahkan, di teaser poster itu, Mandra terlihat mencoba menggali kuburan yang nantinya akan mengentayanginya. Penggemar film ini tentunya tidak akan sabar lagi menonton film yang pernah populer dan menemani masa tahun 2000-an.***

Poster Film Mumun